Scroll to continue reading

Tangis Haru Wabup Sambut Kepulangan Satgas Yonif 527/BY


Lumajang, Kabarejember,com
(12 Desember 2019) -- Wakil Bupati Lumajang, Ir. Indah Amperawati, M.Si., menyambut kepulangan Satgas Yonif 527/BY yang tergabung dalam Satgas gerak cepat Yonkomposit TNI KONGA XXXVIII-A/Minusca UNPCRS TA. 2018, di Mako Yonif 527/BY, Kamis (12/12/2019) sore. Penyambutan tersebut dilakukan dengan upacara.

Wabup yang bertindak sebagai inspektur upacara mengaku bangga kepada Komandan Yonif 527/BY dan seluruh anggota yang telah melaksanakan tugas, serta para istri yang ditinggal tugas suami namun masih penuh kesetiaan. Ia juga mengucapkan selamat datang dan berkumpul kembali dengan keluarga serta kembali melayani masyarakat, menjaga keamanan dan ketertiban Kabupaten Lumajang.

"Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Lumajang dengan rasa bangga dan penghormatan setinggi-tingginya kepada Komandan Batalyon 527/Baladibya Yudha beserta seluruh anggota yang telah menyelesaikan tugas," ujarnya.

Diketahui, Satgas Yonif 527/BY bertugas membantu menciptakan dan memelihara perdamaian di dunia dengan bergabung dalam Satgas Monusco XXXIX-A Konga dibawah bendera PBB.

Satgas Yonif 527/BY bertugas selama satu tahun dengan jumlah 308 personil, dengan dipimpin Komandan Batalyon 527/BY, Letkol Inf Totok Priyo Kismanto, SE.
Reporter : Suatman
close