Jember -- Kamis 1 Oktober 2020, bertempat di Pendopo Wahyawibawagraha .PLT Bupati Jember Drs KH A Muqit Arief mengikuti Upacara Hari Kesaktian Pancasila secara virtual.Ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Lantaran masih Pandemi Covid-19 upacara dilaksanakan secara Virtual.
Upacara di Pendopo Wahyawibawagraha ini diikuti oleh Plt Bupati Drs KH A Muqit Arief, dan segenap perwakilan Forkompimda lain.
“Digelarnya Upacara ini merupakan pembuktian atas kesetiaan kita kepada Pancasila serta dalam rangka meneguhkan kembali kesetiaan dan kecintaan kita pada negara kesatuan Republik Indonesia," kata Plt Bupati Jember KH Drs A Muqit Arif Kamis (1/10/2020)
Seperti apa yang disampaikan Ketua DPRD RI Puan Maharani lanjut Plt Bupati bahwa sejak Pancasila diresmikan sebagai sebagai dasar negara, sebetulnya telah mendapatkan rongrongan baik dari eksternal maupun internal." Hal itu mungkin disebabkan kita agak lengah," imbunya.
Untuk itu diminta Generasi tidak melupakan sejarah, karena bangsa besar itu menghargai dan memahami dan mengetahui sejarah bangsanya. "Jangan sampai kita tidak Faham akan sejarah, sehingga mudah diadu domba oleh orang orang yang tidak bertanggung jawab," pungkasnya. (SGM)